Popularitas Ojek Online
Penghasilan diatas rata-rata, serta minimnya modal yang diperlukan, membuat masyarakat tertarik akan pekerjaan yang ditawarkan ini. Sementara di level penyedia layanan, sejumlah start up pun berlomba-lomba membuat aplikasi yang diharapkan bisa lebih disukai pasar.
Fenomena ini secara langsung juga telah mengubah image ojek yang selama ini hidup di masyarakat. Ojek tak lagi dipandang sebagai pekerjaan 'rendahan', namun telah menjelma menjadi profesi yang menjanjikan dan dimiminati, gaji yang ditawarkan pun cukup besar, sehingga menjadi tukang ojek pun kini serasa kerja dikantoran,
Aplikasi Go-jek yang terkenal ini pun mendapat penghargaan "Best Mobile Aplication" dan juga tercatat sebagai profesi yang banyak dicari di tahun 2015 ini. Kesuksesan Go-jek ini disertai dengan munculnya layanan ojek ojek aplikasi lainya, seperti "Grab-Bike","Blu-Jak" dan masih banyak yang lainya,
Terlepas dari kesuksesan ojek online ini juga membawa berkah bagi masyarakat, selain memudahkan masyarakat untuk berpergian ke suatu tempat, dan ojek online sendiri dinilai banyak mengurangi angka penganguran, dan pemerintah diharapkan memberi dukungan kepada ojek online ini agar menjadi profesi yang legal, sehingga permasalahan antar sesama ojek tidak terjadi lagi.
0 Response to "Popularitas Ojek Online"
Post a Comment